Minggu, 23 Mei 2010

ROH KITA


Kesombongan ke angkuhan dan keserakaan itulah penyakit yang selalu ada pada setiap orang.Harta benda/materi yang selalu menjadi prioritas dalam menjalani hidup.Padahal setiap orang tuh harus ingat akan hari sesudah kita mati.Bukan mobil,rumah,uang,harta,jabatan yang di bawa tapi amal kebaikanlah yang akan menolong kita.

Kita harus ingat bahwa kematian kita tidaklah ada yang tahu,kapan kita akan mati,kapan kita sakit.semua itu datang dengan tiba tiba.

Saya jadi teringat tentang seorang ulama yang menuliskn dalam sebuah buku bahwa

”Roh kita adalah sahabat kita yang paling setia” karena apa??????

Kemana kita pergi dia selalu mengikuti kita,mau berbuat baik apa saja selalu OK.

Mau berbuat jahat saja selalu menurut gak pernah menolak.

Tapi ada satu kecurangan Roh kita,jika dia mau pulang gk pernah bilang bilang sama kita.

Jadi apa lah arti kesombongan ,keangkuhan dan keserakahaan sebab hal-hal tersebut sangatlah di larang dalam norma norma agama.Dari pada kita berbuat seperti itu alangkah baiknya jika kita mempersiapkan perbekalan kita sebelum roh kita pulang . karena kita tak akan pernah tau kapan Roh kita akan kembali pulang ke asalnya…

Alangkah baiknya jika kita "SEDIA PAYUNG SEBELUM HUJAN" jangan sampai kita menyesal di kemudian hari.karena peyesalan selalu datang di belakang….

So marilah dari sekarang kita membenahi diri kita dan memulai hal hal yang yang positif dan menjauhi dari hal hal yang bersifat negatif..

.

Kamis, 20 Mei 2010

celoteh kegundahanku......


Berjuta msalah yang selalau datang silih berganti karena semakin kita di hadapkan dengan satu masalah justru masalah itu akan datang dengan terus menerus.kita selalu di hadapakn dengan maslah yang kadang menurut kita sendiri kita tidak sanggup tuk menjalaninya.justru masalah itu adalah kunci kita tuk melatih kesabaran kita dan tuk manjadikan kita agar dapat berfikir lebih dewasa lagi dan bijak.
Semakain kita yakin akan kebesaran Tuhan YME semakain kita lebih dekat denganya.
di usia aku yang masih sangat muda ini banayak beban mental yang harus aku jalani,mungkin itu sudah menjadi jalan yang harus aku hadapai saat ini.kadang aku selalu berfikir negatif akan hidup yang harus akau jalanai dan entah sampai kapan aku harus menghadapi semua ini.aku hanya bisa pasrah dan selalu berdoa agar di beri kemudahan tuk menjalani semua ini.aku pun sudah hampir putus asa,tapi aku selalu berusaha tuk bisa menghadapi semua ini dengan lapang dada dengan kemampuan yang sebisa aku lakukan.
banyak problematika yang harus setiap orang lalaui,masalh keluaraga,masalah pekerjaan,masalh asmara semua itu membaur menjadi satu.
Seperti yang sedang aku jalani saat ini adalah masalah kelurga dan maslah pekerjaan yang sedang aku geluti.
keluarga aku yang selalu bertengkar yang selalu mementingkan ego nya masing masing dan selalu bertengkar tanpa ada ujungya.
aku kepengin bgt mempunyai kelurga yang harmonis penuh dengan asas kekelurgaan dan kebersamaan baik susah maupun senang.tapi semua itu kadang menurut aku hanya lah sebuah mimpi.mimpi yang selalu membayangi aku dalam setiap lamunanku.
aku selalu terbayang betapa indahnya keluarga yang harmonis membangun keluarga dengan kecintaan tanpa adanya sentilan di belakang.adanya kebersaaman dalam setiap memecahkan masalah.Betapa indanhnya hidup ini jika semua itu bisa aku alami,ya allah sampai kapan aku bisa mengecapi semua angan angan yang ada dalam benakku.
.....................!!!!!!!
Wallohualam,aku hanya bisa berserah diri padamu ya rabb........

Selasa, 30 Maret 2010

KEHIDUPAN


Dalam kita menjalankan hidup banyak tantangan dan cobaan yang kita hadapi.meskipun kita terus berjuang tuk mencapai hal yang lebih baik dari sebelumnya,cobaan dan tantangan itupun akan selalu mengikuti kita.
kita harus tetap optimis dan bekerja lebih keras lagi agar apa yang menjadi cita cita kita akan cepat teruwujud.
saya sering ngalami begitu banyaknya kebesaran Tuhan yang tanpa kita sadari sebenarnya selalu ada dalm kehidupan keseharian kita.Di dalam kita mengadapi kesulitan sesulit apapun kita di beri jalan keluar untuk dapat menyelesaikan masalah kita.
cobaan itu jangan menjadi penghalang tapi jadikan cobaan itu adalah suatu hal/ bumbu di dalam kita mencapi kesuksesan dan untuk menguji kesabaran kita dan keyakinan kita kepada TYME.
Seseorang dapat di katakan kuat apabila dia mampu mengendalikan emosi/egonya.Di dalam kita menghadapi cobaan sebenarnya banyak hikmah dan hal hal yang sangat bermakna di dalamnya. kita dapat belajar menjadi orang yang bijak maenjadi orang yang sabar dan dapat menerima kenyataan.
Kebanyakan orang akan lupa atas kenikmatan yang telah di berika TYME,dan selalu akan ingat kepadaNya apabila kita sedang banyak dilanda masalah dan
Orang akan merasa diriya hebat jika mengangap dirinya punya materi yang cukup,padahal materi itu adalh titipan sesaat yang bila kita tak mensyukurinya dan memanfatkan dengan kebaikan akan menjadi Bumerang bagi kita sendiri.
Belajarlah kita menjadi orang yang selalu bersyukur dan ingat akan kebesaran Tuhan YME.
Sekecil apapun rizki yang di berikan kita wajib bersyukur,karena itu adalh keberkahan yang di berikan kepada kita.
Jangan lah menjadi orang yang munafik dan gengsi dengan keadan kita,walupun hidup kita serba kekurangan.
HIdup itu adalh anugerah yang harus kita syukuri....
dan
Hidup itu adalh perjuangan...

Kamis, 04 Februari 2010

sikap:


Sikap dewasa merupakan sesuatu yang perlu ditekankan dalam menghadapi sebuah masalah. Kita tahu bahwa sikap yang kekanak-kanakan justru dapat membuat sebuah masalah menjadi bertambah karena sikap yang diambil akan mempersulit masalah. Tetapi sikap yang dewasa dan bijaksana Insya Allah membuat urusan bisa teratasi dengan baik. menurut saya ada beberapa hal yang dapat kita lakukan agar bisa bersika[ arif dan dan bersikap Dewasa :

1. Tidak Emosional atau Tergesa-gesa.

Sikap tenang dan tidak emosional dibutuhkan baik ketika berkomentar, mengambil sikap, ataupun ketika menentukan sebuah keputusan. Karena andaikata tergesa-gesa biasanya keputusan yang diambil kurang tepat.Apalagi bila kurang ditunjang oleh data dan fakta yang akurat. Dan permasalahan akan bertambah jika disikapi pula dengan sikap yang emosional. Oleh karena itu kita harus latihan untuk bisa meredam sikap yang emosional.karean dengan ke Egoan kita masalh yang berat akan sulit dapat kita selesaikan.

2. Berlatih Untuk Bijak.

Kadang kala kita bisa mengambil keputusan atau sikap yang memang menyelesaikan sebuah masalah tetapi kadang kala dengan sikap yang kita pilih tersebut, ternyata ada pihak yang merasa terluka. Seharusnya jika kita ingin menasehati orang lain sebaiknya jangan sampai orang lain merasa digurui, kita menang tanpa orang lain merasa dikalahkan dan kita sukses tanpa orang lain merasa terdzolimi.Kita harus melatih diri sekuat tenaga untuk bisa merubah sesuatu tanpa kita merasa berjasa, atau orang lain merasa lebih rendah dan hina. Untuk bersikap seperti ini kita perlu berlatih untuk tidak menonjolkan diri seakan-akan kitalah yang paling bisa,paling pandai, paling mulia,paling berjasa. Karena semakin sering kita menonjolkan diri justru itulah sifat yang kekanak-kanakkan.kita harus dapat mengambil keputusan dari setiap masalh tanpa ada yang mersa di rugikan.kita harus adil dan dapat di terima oleh semua pihak tanpa ada yang di rugikan.

3. Semakin memperbaiki isi daripada topeng.

Orang yang senang memamerkan topeng adalah salah satu sikap yang kekanak-kanakkan. Untuk itulah kita harus lebih senang meningkatkan kualitas kepribadian, kualitas keimanan, kualitas keilmuan dan wawasan ,kualitas akhlak dan keikhlasan dibandingkan hanya sibuk memperbaiki kualitas rumah,kualitas baju ,dan kendaraan. Memang manusia tidak dilarang untuk memiliki dunia tetapi kalau hanya sibuk dengan
dunia sedangkan dirinya terabaikan maka itulah yang akan menimbulkan masalah. Yang akan terjadi adalah dirinya akan semakin sibuk bersembunyi dibalik topeng karena takut kehilangan topengnya, akibatnya dia menjadi orang yang tidak jujur terhadap diri sendiri karena merasa pujian terhadap topeng adalah pujian terhadap dirinya dan orang yang bersandar biasanya selalu takut kehilangan tempatnya bersandar.

4.bisa mengontrol arah pembicaraan

kadang orang tidak bisa mengontrol dalam berbicara,bnyak kata yaang sebenrnya daapt menyinggung persaan orang lain tanpa kita sadari.kita harus berhati hatai dalam menjaga lidah kita,karena dengan satu ucapan saja dapat menjadi bumerang bagi kita.

5.memilih waktu yang tepat

jangan sekali kali kita berbicara kepada orang lain tanpa melihat waktu yang tepat dalam memilihnya.kita harus pandai pandai memilih waktu yang sesuai dengan arah pembicaraan yang akan kita utarakan.tempat yang sesuai dengan keadaan agar pembicaran yang akan kita bicarakan akan terarah tanpa waktu orang lain.


Selasa, 05 Januari 2010

KUMPULAN KATA KATA BIJAK



Jadikanlah pengalaman anda sebagai pelajaran kehidupan. - Komang Leo Triandana Arizona

Kenanglah masa lalu dan hadapi masa depan. - Komang Leo Triandana Arizona

Masa depan itu tidak slalu lebih baik dari pada masa lalu, tapi persiapkanlah diri anda untuk hadapi masa depan, agar masa depan anda menjadi lebih baik dari pada masa lalu. - Komang Leo Triandana Arizona

Lebih baik kita dihargai dari pada kita dipuji. - Komang Leo Triandana Arizona

Cobalah sesuatu itu dari hal yang paling kecil atau mudah barulah anda mencoba untuk ke level selanjutnya. - Komang Leo Triandana Arizona

Kita bisa bukan hanya karena kita pandai, namun kita bisa karena kita biasa melakukannya. - Komang Leo Triandana Arizona

Dunia adalah komedi bagi mereka yang melakukannya, atau tragedi bagi mereka yang merasakannya. - Horace Walpole

Ketahuilah, apapun yang menjadikanmu tergetar, itulah Yang Terbaik untukmu ! Dan karena itulah, Qalbu seorang pecinta-Nya lebih besar daripada Singgasana-Nya. - Jalaludin Rumi

Sesungguhnya seseorang bisa disebut mandiri bukan lantaran ia sudah tidak lagi meminta, tapi lebih karena ia sudah bisa memberi harapan akan kembali diberi. - Anonim

Cinta yang sejati tidak terletak pada apa yang telah dikerjakan dan diketahui, namun pada apa yang telah dikerjakan namun tidak diketahui. - Anonim

Tak ada orang yang terlalu miskin sehingga tidak bisa memberikan pujian. - Anonim

Kesehatan selalu tampak lebih berharga setelah kita kehilangannya. - Jonathan Swift

Kita tidak bisa menjadi bijaksana dengan kebijaksanaan orang lain, tapi kita bisa berpengetahuan dengan pengetahuan orang lain. - Michel De Montaigne

Seorang konsultan psikologi paling jenius sekalipun tidak lebih mengerti tentang pikiran dan keinginan kita lebih daripada diri kita sendiri. - Anonim

Salah satu fungsi diplomasi adalah untuk menutupi kenyataan dalam bentuk moralitas. - Will Dan Ariel Dunant

Do all the goods you can, All the best you can, In all times you can, In all places you can, For all the creatures you can. - Anonim

Yang terpenting dari kehidupan bukanlah kemenangan namun bagaimana bertanding dengan baik. - Baron Pierre De Coubertin

Yang terpenting dalam Olimpiade bukanlah kemenangan, tetapi keikutsertaan ... - Baron Pierre De Coubertin

Hari ini Anda adalah orang yang sama dengan Anda di lima tahun mendatang, kecuali dua hal : orang-orang di sekeliling Anda dan buku-buku yang Anda baca. - Charles "tremendeous" Jones

Jika pekerjaan Anda lenyap, jati diri Anda tidak akan pernah hilang. - Gordon Van Sauter

Jangan biarkan jati diri menyatu dengan pekerjaan Anda. - Gordon Van Sauter

Ketika satu pintu tertutup, pintu lain terbuka; namun terkadang kita melihat dan menyesali pintu tertutup tersebut terlalu lama hingga kita tidak melihat pintu lainyang telah terbuka. - Alexander Graham Bell

Jenius adalah 1 % inspirasi dan 99 % keringat. Tidak ada yang dapat menggantikan kerja keras. Keberuntungan adalah sesuatu yang terjadi ketika kesempatan bertemu dengan kesiapan. - Thomas A. Edison

Sumber kekuatan baru bukanlah uang yang berada dalam genggaman tangan beberapa orang, namun informasi di tangan orang banyak. - John Naisbitt

Uang merupakan hamba yang sangat baik, tetapi tuan yang sangat buruk. - P.t. Barnum

Ingatlah, semua ini diawali dengan seekor tikus, Tanpa inspirasi.... kita akan binasa. - Walt Disney

Kita ada di sini bukan untuk saling bersaing. Kita ada di sini untuk saling melengkapi. - Bill Mccartney

Saat menghadapi kesulitan, beberapa orang tumbuh sayap, sedang yang lain mencari tongkat penyangga. - Harold W. Ruoff

Jika kita sungguh-sungguh menginginkan cinta, maka cintalah pada akhirnya yang justru menunggu kita. - Oscar Wilde

Kebebasan itu berasal dari manusia, tidak dari undang-undang atau institusi. - Clarence Darrow

Lebih mudah menambahkan sesuatu pada reputasi yang besar daripada untuk memperoleh reputasi itu sendiri. - Publius Syrus

Ketika kita menjadi tua, waktu akan membuat kita dikelilingi oleh orang-orang yang mencintai kita, sebagai ganti dari orang-orang yang kita cintai. - J. Petit Senn

Tak melakukan apa-apa merupakan kekuatan setiap orang. - Samuel Johnson

Keberanian bukanlah ketidakhadiran rasa takut, tetapi melakukannya - Montaigne

Kegagalan biasanya merupakan langkah awal menuju sukses, tapi sukses itu sendiri sesungguhnya baru merupakan jalan tak berketentuan menuju puncak sukses. - Lambert Jeffries